Rabu, 08 Desember 2010

Pemkab Sleman Akan Libatkan Warga Merapi Dalam Tahap Rekonstruksi postheadericon

Diposting oleh cakimam | Pada 01.56

Ilustrasi. (Foto : Dok)
SLEMAN (KRjogja.com) - Pemkab Sleman akhirnya akan melibatkan seluruh warga korban erupsi Merapi dalam tahap rekonstruksi dan rehabilitasi. Namun, hal tersebut baru akan dilakukan setelah pihak pemkab setempat mendapatkan kucuran dana dari pemerintah pusat.
Kepala Dinas Tenaga Kerja, Sosial dan Transmigrasi (Disnakersostrans) Sleman, Kriswanto mengatakan, pelibatan warga lereng Merapi tersebut melalui program padat karya rekonstruksi. "Pemkab mengusulkan dana sekitar Rp 880 juta untuk padat karya infrastruktur kepada pemerintah pusat melalui BNPB. Setelah pengajuan ini disetujui, maka akan segera kami realisasikan," tandasnya usai rapat dengan jajaran Gubernur DIY di Pemkab Sleman, Rabu (8/12) siang.
Secara tekhnis, padat karya tersebut akan dikoordinir oleh camat hingga dukuh setempat. Intinya, warga dapat diperdayakan dan mendapatkan hasil dari kegiatannya tersebut. "Yang penting itu, pengungsi bisa kerja dan mendapat uang tunai. Tidak ada persayaratan khusus, namun diprioritaskan bagi pengungsin yang rumahnya hancur," imbuh Kriswanto.
Nantinya, padat karya akan dilakukan di 26 titik lokasi rekonstruksi. Masing-masing lokasi akan menyerap 80 tenaga kerja. "Lokasinya di daerah yang terkena bencana. Padat karya tersebut akan berlangsung selama 18 hari. Untuk kapan mulainya, kami masih menunggu dana usulan itu cair dulu. Doakan biar cepat turun," jelas Kriswanto. (Dhi)

0 komentar:

Posting Komentar